Langsung ke konten utama

Pengaplikasian Manajemen Dalam PT.Mayora Indah Tbk

  Profil Perusahaan  PT Mayora Indah Tbk  adalah perusahaan Fast Moving Consumer Goods yang mempunyai inti usaha dibidang makanan. Mayora Group adalah salah satu kelompok bisnis produk konsumen di Indonesia, yang didirikan pada tanggal 17 Februari 1977 . Perusahaan ini telah tercatat di Bursa Efek Jakarta sejak tanggal 4 Juli 1990 . Produksi dari PT Mayora Indah Tbk berbagai jenis kebutuhan pasar seperti biskuit, permen, wafer, cokelat, makanan kesehatan dan juga kopi. KETERAMPILAN SEORANG MANAJER   Yang dimaksud dengan skill atau keterampilan adalah suatu kemampuan untuk menterjemahkan pengetahuan ke dalam praktek sehingga tercapai tujuan yang diinginkan. Keterampilan yang paling penting adalah keterampilan yang memungkinkan manajer bisa membantu orang lain sehingga menjadi lebih produktif di tempat kerja. Robert L. Katz menggolongkan keterampilan dasar manajer menjadi 3 kategori yaitu; keterampilan teknis (technical skills), keterampilan kemanusiaan (human skills), d

Strategi Dalam Dunia Digital Marketing

 

Hallo Sobat Dunia Kampus

Indonesia sudah memasuki era industri 4.0 yang ditandai dengan serba digital, era 4.0 akan terus membawa dan menghadirkan banyak perubahan yang tidak bisa dihentikan. Bagi generasi milenial pastinya sudah tidak asing dan tidak bisa lepas dari yang namanya teknologi digital dalam kehidupan sehari-hari. Dengan kenyataan saat pandemi ini ketika kita di batasi mobilitasnya untuk keluar rumah, yang berarti orang melakukan aktivitasnya di dalam rumah maka yang dimana menunjukan semakin banyak waktu yang dihabiskan untuk mengakses internet dan media sosial.

Di era serba digital ini, bisa dikatakan pemasaran lewat digital sangat penting karena hampir semua orang cenderung fokus menggunakan smartphone yang digunakannya untuk mengakses berbagai informasi yang tersedia di internet. Internet sudah menjadi tidak asing lagi bagi orang-orang karena dalam masa saat ini internet sudah menjadi kebutuhan sehari-hari. Perkembangan era digital yang begitu pesat sangat membantu orang-orang memberikan kemudahan layanan dan cakupan tanpa batas.

Dengan adanya kemajuan teknologi komunikasi dan informasi di era digital, maka harus dipahami dan lakukan sebagai bagian dari strategi pemasaran pada dunia kewirausahaan, ditambah lagi di era pandemi ini semakin menunjukan betapa sangat pentingnya digital marketing bagi dunia kewirausahaan. Karena ketika seseorang sudah tidak bisa mengakses secara langsung beberapa media promosi atau pemasaran yang dilakukan, maka media digital menjadi satu-satunya solusi yang dilakukan, jadi ini sudah menjadi peluang yang tidak hanya di indonesia tetapi juga secara global karena penggunaan media digital ini menjadi kebutuhan utama bagi seluruh konsumen yang ada di dunia. Oleh karena itu melalui media digital ini seorang wirausaha akan menjadi mudah juga untuk melakukan promosi dan pemasaran melalui media digital.

Berdasarkan video ’’Digital Marketing’’ yang dapat dilihat di Channel Youtube Dedi Purwana Channel, Pada channel tersebut berdasarkan data ditahun januari 2019 terlihat total populasi di indonesia sebesar 268,2 juta, dan terdapat 150 juta di indonesia sudah menggunakan internet dan keseluruhannya pada pengguna internet sudah aktif menggunkan sosial media. Hampir 80 persen pengguna aktif media sosial menggunakan smartphone, yang artinya hampir seluruh masyarakat indonesia menggunakan smartphone bukan lagi sebagai barang mewah tetapi menjadi sebuah kebutuhan. jadi dalam hal pemasaran seorang wirausaha akan lebih banyak menggunakan pemasaran menggunakan media sosial sebagai strategi pemasarannya dikarenakan banyak konsumen yang telah aktif dalam menggunakan media sosial melalui smartphone.

Kemudian pada data berikutnya di janurai 2020 terlihat penambahan 1,1 persen populasi dan pertumbuhan penggunaaan smartphone yang lebih cepat, begitupun dengan pertumbuhan penggunaan internet terlihat tumbuh sebesar 17 persen dalam satu tahun dengan lebih cepat. Jadi dapat kita pahami bahwa pertumbuhan orang yang menggunakan smartphone lebih cepat dibandingkan dengan pertumbuhan populasi di indonesia. Hal ini menunjukan gejala postif yang bisa dijadikan peluang bagi seorang kewirausahaan digital bahwa muncul satu pola baru dalam konsumen bahwa kita harus mempertimbangkan media digital sebagai dari strategi pemasaran, dikarenakan dalam masa sekarang ini orang-orang juga sudah tidak memperhatikan bilboard dan sudah tidak lagi membaca brosur konvensional, jadi dengan menggunakan media-media konvensional sudah tidak cukup efektif dan efisien.

Kemudian data ditahun 2019 mengenai penggunaan platform yang paling digemari oleh pengguna di media sosial berdasarkan data yang tertinggi adalah youtube, whatsapp, facebook, instagram, dan sebagainya. Berdasarkan data tersebut setidaknya para pelaku usaha bisa memahami dan mempertimbangkan bahwa harus dapat memasang iklan pada media-media tersebut, karena penggunaan platform yang di sebutkan adalah yang sering banyak digunakan oleh pengguna media sosial. Dengan ditempatkan pada media sosial maka iklan pemasaran yang kita pasang akan dengan mudah untuk diakses oleh pengguna, karena rata-rata pengguna media sosial di indonesia biasanya menggunakan internet kurang lebih 8 jam 30 menit bahkan kemungkinan lebih dari itu kita menggunakan internet atau dalam mengakses internet.

Hal-hal tersebut bisa menjadi pertimbangan bagi para pemasar dalam pengiklanan atau aktif dalam media sosial sebagai media promosi atau media pemasaran. Fenomena tersebut bisa menjadi pertimbangan bagi seorang kewirausahaan muda untuk memandang penting dan aktif untuk merancang sebuah strategi dalam digital marketing supaya usaha yang dijalankan menjadi tumbuh dan berkembang, produk lebih dikenal serta mampu berdaya saing dengan persaingan yang ada di lingkungan sekitar.

Dalam merancang strategi yang dilakukan agar perusahaan mampu lebih berkembang maka diperlukan adanya suatu kerangka perencanaan dalam e-marketing yang diterapkan yaitu dapat menggunakan SOSTAC Marketing Diagram antara lain :

1.     Situasi

Merupakan tahapan pertama dalam menyusun suatu perencanaan untuk memahami mengenai lingkungan saat ini dan kedepannya akan seperti apa agar tujuan terealisasi. Terdapat 5S dalam marketing yang merupakan manfaat dari e-comerce yaitu

Sales, yang membantu dalam meningkatkan penjualan, misalnya dalam hal promosi yang dilakukan secara online dapat menjangkau masyarakat secara luas. Serve, mampu menambah nilai bagi pelanggan dengan meningkatkan kualitas layanan yang diberikan kepada pelanggan. Speak, mengenai bagaimana kita mampu berbicara dengan pelanggan. Save, merupakan penerapan untuk mengurangi biaya promosi yang sering dikeluarkan. Kemudian Sizlee, merupakan penerapan bagaimana meningkatkan dan memperluas pelanggan.

2.     Tujuan

Tahap ini merupakan tahap untuk menentukan tujuan seperti apa agar perusahaan fokus terhadap apa yang ingin dicapai dan tujuan yang di buat harus sanggup untuk dicapai dengan dapat dibandingkan dengan kemampuan perusahaan dengan tujuan yang ditetapkan, dan tujuan yang ditetapkan harus bisa diterapkan untuk masalah yang dihadapi

3.     Strategi

Setelah adanya tujuan maka akan muncul strategi, karena strategi disusun berdasarkan tujuan dan visi yang membicarakan bagaimana tujuan itu akan dicapai

4.     Taktik

Merupakan bagaiman cara lebih yang harus dilakukan untuk mencapai yang diinginkan, misalnya dalam hal menentukan media platform seperti apa yang akan digunakan, mengembangkan produk seperti apa yang dibutuhkan pelanggan, mengenai harga, tempat dan sebagainya.

5.     Aksi

Merupakan perencanaan tindakan e-marketing yang lebih mengacu kepada kegiatan yang dilakukan oleh manajer mengenai bagaimana untuk melaksanakan suatu rencana, atau aksi yaitu tingkat investasi saluran apa di saluran internet yang cukup untuk memberikan layanan, mengenai kegiatan seperti apakah yang dapat dilakukan untuk mengelola website, kemudian dalam menentukan aksi yakni mengenai anggaran yang termasuk biaya untuk pengembangan, promosi dan pemeliharaan

6.     Kontrol

Yang berarti mengontrol semuanya apakah sudah mengarah kepada tujuan yang akan dicapai atau tidak, jika masih belum mengarah kepada tujuan yang hendak kita capai maka harus kembali dalam perencanaan awal yang dimana dengan cara menilai posisi kita dimana kemudia akan melakukan apa. Karena jika ingin mengembangkan sebuah usaha maka kita tidak bisa berhenti begitu saja, jadi dalam hal ini kita dituntut untuk lebih kreatif, inovatif dan melakukan berbagai macam perencanaan dan gerakan yang harus di lakukan untuk membangun suatu usaha.

 

 

 

Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Langkah Awal Menjadi Seorang Kewirausahaan Digital

Hallo, Sobat  Dunia Kampus Berbicara mengenai merebaknya covid-19, saat ini banyak aspek yang terdampak karena pandemi salah satunya pada aspek perekonomian. Hadirnya media sosial dengan berupa ekonomi digital semakin membuka peluang usaha baru bagi masyarakat, oleh karena itu menjadi munculnya istilah “kewirausahaan digital” yang merupakan gabungan dari ‘teknologi’ dan ‘entrepreneur’. Jadi kewirausahaan digital merupakan usaha yang digeluti oleh masyarakat melalui digital. Bahkan beberapa perusahaan berbasis digital di indonesia sudah banyak mewarnai dan membawa dinamika baru bagi masyarakat indonesia seperti Gojek, Tokopedia, Bukalapak dan sebagainya, yang terbukti sukses dan mampu banyak membuka lapangan pekerjaan bagi masyarakat indonesia. Seorang wirausaha digital yang sukses akan mendapatkan kesulitan dan kemunduran jika tidak mampu menyesuaikan zaman, karena di era digital banyak kemudahan yang disuguhkan dan mengundang orang lain untuk menemukan berbagai usaha. Tanpa teknolog

Pengaplikasian Komunikasi dalam Perusahaan PT.SidoMuncul

  Profil perusahaan PT.SidoMuncul PT SidoMuncul adalah pabrik jamu tradisional yang didirikan dari home industri yang dikelola oleh Ibu Rakhmat Sulistio di Yogyakarta pada tahun 1940. Saat itu, beliau hanya memiliki tiga karyawan yang membantu beliau menghasilkan ramuan dalam bentuk yang lebih praktis (bubuk). Pada tahun 1951, beliau kemudian mendirikan sebuah perusahaan sederhana, bernama SidoMuncul dengan produk pertama yang dapat melawan influenza yang membuat SidoMuncul menjadi terkenal dan mendapatkan banyak permintaan pasar. Namun sayangnya, pabrik ini tidak mampu menghasilkan produk yang lebih banyak. Maka, pada tahun 1984, Ibu Rakhmat pindah ke rumah industri di Jalan Kaligawe. Dengan pindahnya beliau, perusahaan mampu merespon permintaan pasar. Pabriknya mulai dilengkapi dengan mesin modern, Jumlah karyawan juga ditambahkan. Perusahaan pun terus menambah jumlah pabrik dan karyawan untuk terus mengembangkan perusahaan. Pada tahun 1997, SidoMuncul memiliki pabrik seluas 29 h